DETAIL DOCUMENT
ASUHAN KEPERAWATAN KELEBIHAN VOLUME CAIRAN PADA NY. S DENGAN CHRONIC KIDNEY DISEASE (CKD) DI RUANG LAVENDER RSUD dr. R. GOETENG TAROENADIBRATA PURBALINGGA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Harapan Bangsa
Author
CAHYANINGRUM, FIFI
Subject
Keperawatan 
Datestamp
2022-09-01 03:28:05 
Abstract :
Chronic Kidney Disease (CKD) atau penyakit ginjal kronik yang merupakan suatu keadaan patologis dengan penyebab yang beragam, mengakibatkan penurunan fungsi ginjal secara progresif dan kemudian berakhir pada ginjal tahap akhir (Muttaqin, 2011). Ginjal yang tidak berfungsi dengan baik akan terjadinya penumpukan zat toksik. Penyakit gagal ginjal kronik GGK, ditandai dengan adanya kerusakan ginjal selama tiga bulan atau lebih. Penyakit ginjal kronik dapat berkembang dengan secara cepat, dalam 2-3 bulan, ataupun secara lambat, dalam kurun waktu lebih dari 30-40 tahun (Muttaqin, 2011). Prevalensi CKD di dunia mencapai 8-16% pada tahun 2013 (Jha, 2013). Dari data laporan tahunan USRDS (United States Renal Data System) tahun 2013 orang Amerika yang dirawat karena gagal ginjal sekitar 615.00 orang, pada tahun 2011 lebih dari 92.000 pasien meninggal akibat komplikasi gagal ginjal. Berdasarkan data terjadi peningkatan pasien CKD dari tahun ke tahun dimana lebih dari 500 juta orang mengalami penyakit CKD di dunia sampai sekarang (USRDS tahun 2013, dalam WHO (World Health Organization, 2012). 
Institution Info

Universitas Harapan Bangsa