Abstract :
Kacang bambara adalah salah satu tanaman asal Afrika yang memiliki sumber protein tinggi, di Indonesia Keberadaan galur yang bermutu sangat dibutuhkan oleh para petani kacang bambara untuk bisa meningkatkan hasil produksi tanaman kacang Bambara, Selain teknik budidaya yang kurang
maksimal, faktor rendahnya hasil pertanian tanaman kacang bambara yaitu benih yang ditanam belum jelas potensi hasilnya, Benih kacang bambara yang tidak bermutu seringkali digunakan oleh petani untuk di budidayakan. Penelitian ini
bertujuan untuk mengevaluasi pertumbuhan dan hasil enam galur kacang bambara (Vigna Subterranea (L). Verdcourt). Penelitian ini dilaksankan di lahan Pertanian yang berlokasi di Dusun Nongkokerep Rt/03 Rw/01 Desa Bungah, Kecamatan
Bungah, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur pada ktinggian 5 m dpl. Penelitian ini menggunakan single Faktor yaitu 6 Galur kacang bambara yang meliputi : G11 (Gresik hitam A), G12 (Gresik hitam B), G13 (Jabar coklat A), G14 (Jabar coklat B), G15 (Gresik no 8 Black), G16 (Gresik no 8 Black B). Variabel yang diamatai pada fase pertumbuhan yaitu laju perkecambahan, tinggi tanaman 2,4,6,8,10 dan 12 mst, jumlah daun 2,4,6,8,10 dan 12 mst, lebar tajuk 4,8 dan 12 mst, Panjang daun tengah, panjang internode, Panjang petiole, saat pertama berbunga dan 50 % berbunga. Variabel hasil bobot basah dan kering brangkasan, jumlah polong, jumlah biji, bobot basah dan kering polong, bobot kering biji, bobot 100 biji, bobot kering akar, persen kupasan dan estimasi ton/hektar. Analisis data menggunakan analisis sidik ragam lebih lanjut apabila terdapat perbedaan nyata pada uji F 5%, dilanjutkan dengan Uji Duncan?s multiple range test pada taraf 5% dan uji kolerasi. Dari hasil penelitian ini terdapat perbedaan nyata dari berbagai variabel pertumbuhan dan hasil 6 galur kacang bambara.