DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Pendapatan Asli Daerah Dan Pendapatan Transfer Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Gresik
Author
Musrini, Yayuk
Subject
Accounting 
Datestamp
2024-04-26 02:03:48 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan melakukan pengujian pengaruh dari Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah. Dengan menggunakan 38 sampel dari Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) pada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur periode tahun 2020 2022 yang telah resmi dipublikasi dan diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Jawa Timur (BPK Jatim). Pengujian dilakukan dengan menggunakan regresi berganda. Hasil regresi memperlihatkan bahwa Pendapatan Asli Daerah berpengaruh terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah. Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus tidak berpengaruh terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Gresik