DETAIL DOCUMENT
Faktor Faktor Yang Mempengaruhi Kebijakan Hutang Perusahaan
Total View This Week19
Institusion
Universitas Muhammadiyah Gresik
Author
Sari, Sri Widyati Rukmana
Subject
Accounting Study Program 
Datestamp
2019-06-27 02:56:09 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Struktur Aktiva sebagai variabel keuangan terhadap Kebijakan Hutang perusahaan manufaktur di BEI 2012-2014. Data dalam penelitian ini diambil dari laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di BEI mulai tahun 2012-2014. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Kebijakan Hutang, sedangkan variabel independennya adalah Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Instiusional, Struktur Aktiva. Hasil analisis menunjukkan secara simultan dinyatakan bahwa variabel Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, dan Struktur Aktiva berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Hutang perusahaan. Secara parsial variabel Kepemilikan Manajerial berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Hutang. Sedangkan, variabel Kepemilikan Institusional dan Struktur Aktiva tidak berpengaruh signifikan terhadap Hutang perusahaan. Berdasarkan uji koefisien determinasi dinyatakan bahwa 14,3% variasi Kebijakan Hutang dapat dijelaskan oleh variasi dari ketiga variabel independen Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Struktur Aktiva. Sedangkan sisanya (100% - 14,3% = 85,7%) dijelaskan oleh sebab lain diluar model. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Gresik