DETAIL DOCUMENT
PENGGUNAN METODE AHP DAN LGP DALAM PEMILIHAN SUPPLIER PADA INDUSTRI KERIPIK BUAH (UD. Virgo Snack Bersinar) 07
Total View This Week5
Institusion
Universitas Muhammadiyah Malang
Author
KRISTIANDY, MARTINA JUAN
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2016-04-07 02:52:24 
Abstract :
UD. Virgo Snack Bersinar merupakan UKM yang bergerak di bidang makanan yang memproduksi keripik buah. Dimana kualitas buah terkadang tidak sesuai dengan yang diharapkan pabrik. Hal ini terjadi karena ketidaksesuaian bahan baku dari supplier seperti yang disyaratkan perusahaan. Sehingga perlu dilakukan evaluasi supplier dan memilih supplier mana yang sebaiknya dipilih dengan melihat batasan kapasitas dan berbagai karakteristik dari supplier. Berdasarkan permasalahan di atas peneliti mencoba memberikan alternatif pemecahan masalah pengambilan keputusan dengan mengintegrasikan Metode Analytichal Hierarchy Process (AHP) dengan Linier Goal Programming (LGP). Dimana AHP dipergunakan untuk menentukan kriteria dan sub kriteria dalam mengevaluasi dan memilih supplier dengan menghitung bobot kriteria yang nantinya dirangking untuk menilai supplier. Setelah dilakukan penilaian terhadap supplier dengan metode AHP kemudian diintergrasikan ke dalam LGP untuk mengetahui supplier terpilih dan kuantitas pesannya dengan mempertimbangkan batasan kapasitas supplier, permintaan dan biaya pembelian buah. Dan supplier yang terpilih untuk bulan November adalah pemasok Semarang dengan kuantitas pesan sebesar 7500 kg dan pemasok Tajinan sebesar 400 kg. Untuk bulan Desember dan Januari supplier yang terpilih sama dengan bulan November yaitu pemasok Semarang dan Tajinan dengan kuantitas pesan sebanyak 7500 kg dan 1000 kg untuk bulan Desember. Sedangkan untuk bulan Januari kuantitas pesannya sebesar 7500 kg dan 650 kg. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Malang