DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KINERJA KARYAWAN DENGAN MANAJEMEN WAKTU PADA PENGADILAN NEGERI KELAS I B KOTA METRO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Metro
Author
Adiansyah, Mico
Subject
Manajemen 
Datestamp
2020-10-20 04:04:16 
Abstract :
Kinerja dalam suatu organisasi merupakan jawaban dari berhasil atau tidaknya tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Para atasan atau manajer sering tidak memperhatikan kecuali sudah sangat buruk atau segala sesuatu jadi serba salah. Terlalu sering manajer tidak mengetahui betapa buruknya kinerja telah merosot sehingga perusahaan/instansi menghadapi krisis yang serius. Kesan- kesan buruk orgnisasi yang mendalam berakibat dan mengabaikan tanda-tanda peringatan adanya kinerja yang merosot. Adapun yang menjadi masalah dalam penelitian ini yaitu ?apakah kinerja mampu memberi pengaruh pada manajemen waktu pada karyawan Pengadilan Negeri Metro Kelas 1B?. Dari permasalahan tersebut maka tujuan penelitian ini untuk megetahui apakah kinerja karyawan berpengaruh terhadap manajemen waktu pribadi. Sifat penelitian ini adalah kualitatif dan kuantatif . Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik wawancara, kuesioner dan observasi. Kemudian dalam analisa data menggunakan metode kuantitatif, yaitu data yang terkumpul kemudian di analisis. Setelah data terkumpul, kemudian data diolah dan dianalisis degan menggunakan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan analisis data dan pengujian maka kesimpulan yang diperoleh mengenai hubungan kinerja karyawan dengan manajemen waktu pada Pengadilan Negeri kelas 1B Kota Metro yaitu kinerja karyawan dan manajemen waktu berpengaruh positif dan signifikan terhadap waktu. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Metro