Abstract :
Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui Penetapan Pajak Hotel dan
Pajak Bumi dan Bangunan Pada BPPRD Kota Metro Data diperoleh dari hasil
data pajak hotel, data pajak bumi dan bangunan (PBB), data pendapatan asli
daerah (PAD) periode tahun 2017-2019. Analisa data penelitian ini dilakukan
dengan menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa
Rencana target pajak hotel dan pajak Bumi dan Bangunan yang disusun oleh
BPPRD dan ditetapkan dalam rapat paripurna untuk menentukan target setiap
tahun anggaran berdasarkan kebutuhan daerah dapat dilihat bahwa selama tiga
tahun berturut-turut target yang ditetapkan mengalami adanya peningkatan yang
signifikan. Hal ini menunjukkan upaya pemerintah dalam meningkatkan
pemasukan daerah dalam Pendapatan Asli Daerah melalui pajak hotel dan pajak
Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan sudah baik. Target yang telah
ditetapkan diserahkan kepada dinas terkait selanjutnya melihat potensi ? potensi
yang dapat digali utamanya terkait pengelolaan pajak hotel dan Pajak Bumi dan
Bangunan dalam mencapai target.