DETAIL DOCUMENT
PENGARUH WORK LIFE BALANCE, BURNOUT DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA (Studi Pada Karyawan BPKAD Kota Metro)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Metro
Author
Falentiyo, Rian
Subject
Manajemen 
Datestamp
2022-01-25 06:33:06 
Abstract :
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Dengan jenis penelitian explanatory survey. Teknik penentuan sampelnya adalah teknik sampel jenuh dengan penentuan sampel yang digunakan keseluruhan dari populasi sebanyak 56 karyawan. Sebagai alat ukur digunakan 80 item kuisioner dengan pengukuran skala likert dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menggunakan uji t (parsial) menunjukan nilai positif dari pengaruh work life balance terhadap kepuasan kerja yaitu thitung>ttabel (1,724>1,675), nilai negatif dari pengaruh burnout terhadap kepuasan kerja yaitu thitung>ttabel (1,447<1,675), dan nilai positif dari lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja yaitu thitung>ttabel (1,966>1,675). Sedangkan pada uji f (simultan) menunjukan nilai dari pengaruh work life balance, burnout, lingkungan kerja secara simultan terhadap kepuasan kerja yaitu fhitung > ftabel (27,662 > 2,56). Dari perhitungan nilai R square kemampuan variabel bebas dalam menjelaskan varians dari variabel terikat adalah sebesar 61,5%yang artinya terdapat 38,5% varians variabel terikat dijelaskan oleh faktor lain yang tidak diteliti. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Metro