DETAIL DOCUMENT
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF BERBANTU ADOBEPREMIERE PRO SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN IPS TERPADU MATERI KEBUTUHAN MANUSIA SMP NEGERI 3 SEKAMPUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Metro
Author
SARI, VERDANIA
Subject
Ilmu Ekonomi 
Datestamp
2022-01-26 02:34:36 
Abstract :
Media pembelajaran merupakan alat bantu guru dalam proses kegiatan pembelajaran dengan tujuan untuk mempermudah guru dalam menyampaikan materi kepada peserta didik. Hasil prasurvei pada guru dan peserta didik SMP Negeri 3 Sekampung diketahui bahwa penggunaan media pembelajaran yang kurang menarik dan model pembelajaran yang kurang variatif menarik sehingga mengurangi minat belajar peserta didik. Maka diperlukan media pembelajaran yang dapat digunakan kapan saja dan dimana saja untuk semua peserta didik dan juga untuk mengikuti perkembangan teknologi, yaitu pengembangan multimedia interaktif berbantu adobe premiere pro yang merupakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat video dan editing professional dengan banyaknya pilihan fasilitas berupa suara, gambar, foto, video dan efek animasi sesuai kebutuhan kita yang memungkinkan untuk mendesain dan membuat media pembelajaran yang mengarahkan peserta didik untuk mengikuti pembelajaran dengan terarah. Tujuan dari pengembangan ini adalah untuk menghasilkan multimedia interaktif berbantu adobe premiere pro sebagai media pembelajaran IPS terpadu materi kebutuhan manusia di SMP Negeri 3 Sekampung yang valid dan praktis. Model pengembangan yang digunakan adalah model 4-D yang meliputi: define, design, development, dan disseminate. Berdasarkan hasil penelitian menujukan bahwa multimedia interaktif berbantu adobe premiere pro sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran IPS layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Hasil validasi ahli media dengan rata-rata presentase 92% kriteria sangat kuat, ahli materi dengan rata-rata presentase 93,3% dengan kriteria sangat kuat. Hasil uji coba produk kepada peserta didik dengan rata-rata presentase 92,8% kriteria sangat kuat. Berdasarkan rekapitulasi tersebut dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif berbantu adobe premiere pro merupakan media pembelajaran yang sangat layak dan praktis dalam proses pembelajaran. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Metro