DETAIL DOCUMENT
ASUHAN KEPERAWATAN PADA Ny. N DENGAN TB PARU DI RUANG KORPRI PARU RSUD R. SYAMSUDIN, SH KOTA SUKABUMI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Author
Safitri, Latipah
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2021-08-09 03:58:19 
Abstract :
Latar belakang penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini didasarkan karena tingginya angka kesakitan akibat penyakit menular sistem pernapasan tuberculosis paru. Angka kejadian Tuberkulosis paru tertinggi di RSUD. R Syamsudin, periode awal bulan maret 2019 di ruang korpri paru Tuberkulosis paru menempati urutan pertama yaitu sebanyak 32% berdasarkan data tersebut penulis tertarik untuk mengangkat kasus pada Ny. N dengan bertujuan untuk mendapatkan pengalaman yang nyata bagi penulis dalam memberikan asuhan keperawatan kepada klien Tuberkulosis paru secara langsung dan komprehensif melalui pendekatan proses pengumpulan data meliputi: wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, studi dokumentasi, dan studi kepustakaan. Tuberculosis paru merupakan penyakit infeksi yang menyerang paru-paru yang disebabkan oleh Mycobacterium Tuberculosis. Gejalanya: demam, batuk berdahak, sesak napas, nyeri otot. Diagnosa yang muncul menurut teori yaitu Bersihan jalan napas tidak efektif, Risiko tinggi kerusakan pertukaran gas, Risiko gangguan harga diri. Dari hasil pengkajian pada Ny. N ditemukan 4 diagnosa keperawatan yaitu Bersihan jalan napas tidak efektif, Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh, Intoleransi aktivitas, dan Kurang pengetahuan. Hasil menujukan masalah teratasi seluruhnya pada hari ke-3. Ny.N sudah tidak sesak, nafsu makan meningkat, aktivitas sudah tidak dibantu dan mengetahui penyakitnya serta cara pencegahannya. Rekomendasi ditunjukan agar perawat dapat memberikan informasi selengkaplengkapnya kepada klien dan keluarga mengenai Tuberkulosis paru. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Sukabumi