DETAIL DOCUMENT
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN DRA (DIRECTED READING ACTIVITY) TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS X SMK YAPAN PARAKANSALAK TAHUN PELAJARAN 2017/2018
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Author
Niawati, Niawati
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2018-12-04 03:06:57 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh metode pembelajaran Directed Reading Activity (DRA) terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas X SMK YAPAN Parakansalak. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X TKJ-4 yang berjumlah 31 siswa. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan teknik sampling purposive. Penelitian ini menggunakan desain ? One Group PretestPosttest Desain? dengan pola sebelum dan sesudah diberikan treatment menggunakan metode pembelajaran DRA terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes, setelah data terkumpul, kemudian dilakukan analisis kuantitatif melalui uji hipotesis. Berdasarkan hasil pengujian dengan menggunakan rumus uji-t antara hasil pretest dan posttest setelah diberikan treatment mengalami perbedaan yang cukup signifikan dengan nilai rata-rata pretest sebesar 65,46 dan nilai rata-rata posttest sebesar 80,16. Diketahui nilai thitung yaitu sebesar 10,04 sedangkan nilai ttabel pada (d.k) N-1 atau 31-1=30 dengan taraf signifikansi 0,05 yaitu sebesar 1,697. Dengan demikian hipotesis yang diajukan dapat diterima. Maka dari itu pembelajaran dengan menggunakan metode DRA berpengaruh terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas X SMK YAPAN Parakansalak. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Sukabumi