DETAIL DOCUMENT
Pelayanan rawat inap bagi pasien pengguna Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan (studi implementasi kebijakan Peraturan Walikota Malang No 19 tahun 2014 Tentang Jaminan Kesehatan Nasional di RSI Unisma Malang)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Merdeka Malang
Author
Luna, Efaproditus Tesar
Subject
 
Datestamp
2022-03-09 01:59:11 
Abstract :
Deklarasi Perserikatan Bangsa Bangsa tahun 1948 tentang Hak Azasi Manusia. Pasal 25 Ayat (1) Deklarasi menyatakan, setiap orang berhak atas derajat hidup yang memadai untuk kesehatan dan kesejahteraan dirinya dan keluarganya termasuk hak atas pangan, pakaian, perumahan dan perawatan kesehatan. Untuk mengatasi hal itu pemerintah mengeluarkan UU 40/2004 ini mengamanatkan bahwa jaminan sosial wajib bagi seluruh penduduk termasuk Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui suatu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), Untuk meningkatkan kualitas jasa kesehatan ,kualitas pelayanan dan kepuasan pasien menjadi indikator keberhasilan penyelenggaraan pelayanan di rumah sakit. Dalam UU 36/2009 ditegaskan bahwa setiap orang mempunyai hak yang sama dalam memperoleh akses atas sumber daya di bidang kesehatan dan memperoleh pelayanan kesehatan yang aman, bermutu, dan terjangkau. Sebaliknya, setiap orang juga mempunyai kewajiban turut serta dalam program jaminan kesehatan sosial. Saat ini masih banyak terjadi diskriminatif terhadap pasien rawat inap di rumah sakit. Pelayanan kesehatan baik itu di rumah sakit maupun di Puskemas dan tempat-tempat lainnya agar tidak ada perbedaan. Semua pasien harus diperlakukan sama, tanpa terkecuali. Masyarakat Indonesia masih banyak yang dikategorikan belum mampu, sehingga harus dilayani dengan baik tanpa ada diskriminasi. Pihak pelayanan harus mengutamakan keselamatan pasien karena ini sudah berkaitan dengan nyawa orang lain. Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif untuk menganalisis pelayanan rawat inap oleh Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan (BPJS) Kesehatan di RSI Unisma Malang. Data primer diperoleh dari wawancara mendalam terhadap peserta BPJS Kesehatan yang sedang menjalani rawat inap, kepala bidang Keperawatan, dan peserta BPJS Kesehatan yang sedang/sudah pernah menjalani perawatan. Kepuasan pasien sesuai dengan teori SERVQUAL (Parasuraman dan Zeithml). Hal yang mempengaruhi kepuasa pasien antara lain: pendaftaran lancar, waktu tunggu, pelayanan cepat, ramah, sopan, keterampilan dan perawatan medis yang bagus, profesional, ruangan bersih dan fasilitas lengkap. 
Institution Info

Universitas Merdeka Malang