DETAIL DOCUMENT
Efektivitas pemungutan retribusi pasar untuk meningkatkan pendapatan asli daerah di Kota Malang
Total View This Week0
Institusion
Universitas Merdeka Malang
Author
M, RINA DEWI
Subject
 
Datestamp
2021-03-05 00:54:41 
Abstract :
Otonomi daerah merupakan kewenangan daerah otonomi untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Pemerintahan daerah otonom didasarkan atas asas desentralisasi, dimana daerah tersebut diberikan wewenang oleh pemerintah pusa untuk menentukan dan melaksanakan kebijakan atas prakarsa sendiri berdasarkan aspirasi masyarakat sehingga APBD yang berasal dari PAD diharapkan menjadi salah satu sumber pembiayaan penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam melaksanakan otonomi daerah. Dan pajak daerah dan retribusi daerah merupakan unsur dari PAD yang utama. Dimana retribusi pasar merupakan salah satu jenis retribusi daerah yang potensial dalam memberikan pemasukan yang cukup terhadap PAD. Berdasarkan pemikiran tersebut, maka penulis berkeinginan memiliki tentang : ?Efektifitas Pemungutan Retribusi Pasar Untuk Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Di Kota Malang?. Adapun tujuan dari penelitian tersebut adalah untuk mengetahui efektifitas pemungutan retribusi pasar yang dilakukan oleh dinas pasar serta untuk mengetahui langkah-langkah yang ditempuh pemrintah kota Malang dalam upaya peningkatan PAD, khususnya dari sekitar retribusi pasar, serta untuk mengetahui kontribusi penerimaan retribusi pasar terhadap PAD. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah pertama : Efektifitas pemungutan retribusi pasar yang merupakan upaya pemungutan retribusi pasar berdasarkan prosedur yang telah ditetapkan untuk mencapai target penerimaan retribusi pasar. Kedua : peningkatan pendapatan asli daerah dimana kenaikan pendapatan asli daerah (PAD) berasal dari pajak daerah, retribusi daerah, perusahaan daerah dan lain-lain usaha daerah yang sah dari periode berikutnya. Adapun langkah-langkah yang digunakan untuk menganalisa data, teridiri dari : (1) Menganalisis tingkat realisasi penerimaan retribusi pasar terhadap terget pada tahun yang sama, (2) Menganilisis kontribusi realisasi penerimaan retribusi pasar terhadap retribusi daerah pada setiap tahun pengamatan, (3) Menganalisis kontribusi realisasi penerimaan retribusi pasar terhadap PAD pada setiap tahun pengamatan, (4) Mengefektifikan pemungutan retribusi pasar melalui intensifikasi dan ekstensifikasi retribusi pasar. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dialkukan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa selama tahun 1999 ? 2004 penerimaan retribusi pasar telah berhasil memenuhi target dengan kata lain sudah efektif. 
Institution Info

Universitas Merdeka Malang