DETAIL DOCUMENT
(KP) Perancangan Tampilan UI/UX Untuk Website Manajemen Sistem Aplikasi Gereja El-Roi
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Jaya Tangerang
Author
Thimothy, Michael Lewaherilla
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2020-12-11 04:18:18 
Abstract :
Gereja El-Roi Sawangan adalah instansi keagamaan yang menjadi tempat ibadah bagi jemaat kristiani. Sebagai sebuah Rumah Ibadah Gereja El-Roi memberikan pelayanan kerohanian kepada jemaatnya dan menjadi tempat untuk mengembangkan iman rohani para jemaat. Gereja El-Roi mempunyai visi yaitu dapat membangun prajurit-prajurit Tuhan yang gagah perkasa yang mempunyai gaya hidup doa, pujian dan penyembahan bersama-sama (unity), siang dan malam, yang melakukan kehendak Bapa pada zaman ini. Selama Kerja Profesi (KP) Praktikan mendapatkan proyek untuk Gereja El-Roi Sawangan sebagai Desainer UI/UX. Dalam proyek ini Praktikan merancang desain tampilan UI/UX dari Website Aplikasi Manejemen Sistem Gereja El-Roi. Tujuan dari proyek pembuatan Website Aplikasi Manajemen Sistem Gereja El-Roi ini ialah untuk memaksimalkan Tata Kelola dari manejemen Gereja El-Roi secara terstruktur dan baik sehingga Praktikan membuat tampilan UI/UX Website Aplikasi ini sesuai dengan konsep yang telah diperbincangkan untuk kenyamanan pengguna dalam penggunaan Website Aplikasi. Didalam Website Aplikasi ini nantinya terdapat beberapa menu-menu yang akan dibuat Tampilan Desain UI/UX. Pada proses pembuatan Desain UI/UX ini Praktikan menggunakan tool yang dapat menunjang Praktikan dalam proses pembuatan Website Aplikasi yaitu, Balsamic Mockup 3 untuk pembuatan sketch, Adobe illustrator untuk pembuatan mockup dan Adobe XD untuk pembuatan Prototype. Kata Kunci : Gereja El-Roi, Sketch, Mockup, Prototype. 
Institution Info

Universitas Pembangunan Jaya Tangerang