DETAIL DOCUMENT
Kegiatan Social Media Marketing Bumi Entertainment
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Jaya Tangerang
Author
Al-azra, Anandra Septiany
Subject
HE Transportation and Communications 
Datestamp
2021-11-16 06:39:01 
Abstract :
Praktikan melaksanakan kegiatan Kerja Profesi di Bumi Entertainment sebagai divisi digital development berkesempatan untuk menjalankan kegiatan social media marketing melalui serangkaian strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan seperti social media campaign dan special event. Praktikan berkesempatan untuk menjalankan serangkaian proses mulai dari membuat perencanaan, melakukan produksi & implementasi, hingga evaluasi konten media sosial untuk mempromosikan karya musik talent, produk parfum, hingga special event kepada khalayak sasaran. Seluruh kegiatan dilakukan untuk meningkatkan customer engagement secara maksimal pada masing-masing program. Dalam pelaksanaanya, praktikan menggunakan konsep ?organic content? dengan mengandalkan figure image dari talent agar promosi yang dilakukan terlihat soft selling sehingga dapat membangun awareness di kalangan khalayak. Selama tiga bulan pelaksanaan Kerja Profesi, Praktikan mendapatkan pengetahuan bagaimana bekerja sebagai cyber public relations di industri kreatif musik Indonesia, mengetahui bagaimana menjalankan kegiatan social media marketing untuk memasarkan produk kepada khalayak luas dengan memanfaatkan media sosial sebagai wadah promosi. Merasakan bagaimana bekerja langsung dengan talent untuk mempromosikan karya yang dihasilkan kepada khalayak sasaran serta mampu mengembangkan soft skill praktikan, seperti kreativitas. Agar dapat menjalankan serangkaian kegiatan secara maksimal, dibutuhkan pengembangan sumber daya manusia pada perusahaan terkhusus pada divisi digital kreatif dan produksi serta bagi divisi digital dapat menggunakan konsep SOSTAC planner agar keberhasilan program bisa tercapai secara maksimal, dan menggunakan sistem paid media dengan memasang ?ads? bagi kegiatan yang sifatnya hard selling seperti event. 
Institution Info

Universitas Pembangunan Jaya Tangerang