DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Tingkat Kesesuaian (Compatibility), Tingkat Ketercobaan (Trialability) dan Tingkat Keterlihatan (Visibility) Terhadap Persepsi Kemudahan Penggunaan (Perceived Ease of Use) Internet Broadband (Survey pada Mahasiswa S1 Fakultas Ekonomi UPN Vete
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
Author
RACHMAWATI, RACHMAWATI
Subject
HD28 Management. Industrial Management 
Datestamp
2017-02-14 03:19:50 
Abstract :
Studi ini menggunakan variabel yang berasal dari Technology Acceptance Model (TAM) yaitu perceived ease of use sebagai variabel dependen dengan tiga variabel independen yaitu compatibility, trialability dan visibility yang berasal dari krakterisitk inovasi untuk menyoroti faktor yang mempengaruhi adopsi teknologi internet broadband dengan setting Indonesia. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh: (1) compatibility, tialability, dan visibility terhadap perceived ease of use secara serentak, (2) compatibility, trialability, dan visibility terhadap perceived ease of use secara parsial, (3) compatibility, trialability, dan visibility yang dominan terhadap perceived ease of use. Penelitian ini merupakan penelitian kausal dengan metode survey melalui kuesioner. Teknik sampling yang digunakan pada studi ini adalah non probability sampling dengan metode purposive sampling. Target populasi adalah mahasiswa S1 FE UPN Veteran Yogyakarta yang sudah pernah menggunakan akses internet broadband dengan jumlah sampel yang diambil sebanyak 100 responden. Studi ini menggunakan analisis Regresi berganda melalui Program SPSS for Windows Realese 16.00. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa: (H1) compatibility, tialability, dan visibility berpengaruh positif terhadap perceived ease of use secara serentak; (H2) compatibility, trialability, dan visibility berpengarug positif terhadap perceived ease of use secara parsial; (H3) compatibility yang dominan terhadap perceived ease of use. Kata kunci: Internet Broadband, perceived ease of use, compatibility, trialability, visibility. 

File :
ABSTRAK 2.pdf
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta