Abstract :
Latar belakang : Stroke Non Hemoragik (SNH) adalah tersumbatnya aliran darah diotak yang mengakibatkan pembuluh darah berhenti, sekitar 80% pasien mengalami stroke jenis ini. Terjadinya stroke non hemoragik ditandai dengan penurunan tekanan darah yang mendadak, takikardi, pucat dan pernapasan yang tidak teratur. Pada kondisi stroke ini mengalami gangguan seperti kelemahan kekuatan otot,adanya spastisitas dan gangguan dalam aktivitas fungsional. Terapi yang digunakan pada kasus ini dengan menggunakan modalitas infra red yang memiliki manfaat mempengaruhi dan melancarkan pembuluh darah serta memberikan efek teraupetik seperti mengurangi nyeri dan merileksasi otot. Terapi Latihan dalam pelaksanaannya menggunakan Latihan-latihan gerak baik secara aktif maupun pasif serta terapi latihan menggunakan teknik Proprioceptive Neuromuscular Facilitation. Tujuan : untuk mengetahui penatalaksanaan fisisoterapi pada kondisi Stroke Non Hemoragic untuk meningkatkan kekuatan otot,mengurangi spastisitas dan meningkatkan aktivitas fungsional dengan menggunakan modalitas infra red dan terapi Latihan. Hasil : setelah dilakukan 4x terapi dengan penanganan fisioterapi dengan terapi Latihan nilai kekuatan otot pasien menggunakan MMT menetap,spastisitas menetap dan untuk ADL pasien masih ketergantungan moderat tetapi pasien mayoritas telah melakukan aktivitasnya secara mandiri. Kesimpulan : setelah dilakukan penatalaksanaan fisioterapi dengan modalitas infra red dan terapi Latihan pada stroke non hemoragic dengan melakukan pemeriksaan menggunakan Manual Muscle Testing (MMT), skala indeks Barthel dan skala ashworth ditemukan hasil nila kekuatan otot menetap,spastisitas menetap dan ADL pasien menetap.