Institusion
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG
Author
Putri, Kristina Indraswati Julia
Subject
RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine
Datestamp
2024-11-18 03:28:52
Abstract :
ABSTRAK
Alat Oximeter adalah alat yang digunakan untuk mengukur kadar
saturasi oksigen dalam darah serta denyut jantung. Alat ini bekerja
sebagai alat pengukur yang dapat dimonitoring secara real time.
Alat pengisian Oximeter pada tulisan ini, dirancang untuk
mengukur kadar saturasi oksigen serta denyut jantung pada manusia.
Sensor yang digunakan pada modul ini yaitu sensor Max30102 yang
digunakan untuk mengukur saturasi oksigen dan heart rate. Prinsip kerja
alat ini adalah sensor Max30102 mengukur sesuai program yang telah
ditentukan kemudian mikrokontroller mengolah hasil pengukuran yang
kemudian di tampilkan pada display alat secara real time dan
memerintahkan printer thermal mencetak hasil pengukuran, setelah
proses selesai maka alat akan kembali stand bye untuk mengukur secara
otomatis.
Hasil akhir dari pengukuran dan pengujian alat ini, maka dapat
ditentukan nilai besaran dari persentase kesalahan dan keakurasian alat.
Dari hasil pengukuran dan pengujian tersebut alat ini dapat bekerja
dengan baik dan memiliki tingkat akurasi untuk saturasi oksigen (SpO2)
sebesar 99.7% dan untuk detak jantung (BPM) sebesar 98.94%.