Abstract :
ABSTRAK
Taufik Rochman
Judul : Prosdur Pemeriksaan Colon in Loop Pada Kasus Hematochezia di RSUD dr.
Soeselo Slawi
Jumlah lampiran depan 18, halaman 53, tabel 3, lampiran akhir 22
Latar belakang : Menurut jurnal (Andiryani et al, 2018) pemeriksaan Colon In Loop
menggunakan media kontras ganda, pemasukan media kontras positif 500 ml, foto AP,
Lateral, ditambahkan media kontras positif sebanyak 1000 ml, foto full filling, kemudian
pasien diminta BAB, kemudian kontras negatif dimasukkan dan dilakkan foto AP post
kontras. Di Instalasi Radiologi RSUD dr. Soeselo Slawi pemeriksaa Colon In Loop
menggunakan media kontras ganda dilakukan foto AP polos, media kontras positif
dimasukkan sebanyak 300 ml, LPO dan ditambahkan media kontras positif sebanyak 500
ml, foto AP post kontras, pasien diminta BAB, media kontras negatif (udara) dimasukkan
sebanyak 300 cc, foto post evakuasi dan terakhir AP post kontras. Tujuan menelitian ini
untuk mengatahui alasan dilakukan foto post evakuasi terlebih dahulu setelah pemasukan
media kontras positif pada pemeriksaan Colon In Loop.
Metode : Jenis penelitian ini kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini
dilakukan Maret ? Mei 2024. Subyek tiga orang radiografer dan satu dokter spesialis
radiologi. Obyek penelitian ini adalah proses pemeriksaan Colon in Loop pada kasus
Hematochezia Pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Kemudian dikumpulkan dan dilakukan pembuatan transkrip wawancara, reduksi data
berupa tabel kategorisasi dan koding terbuka, penyajian data serta penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian : Sebelum dilakasanakannya pemeriksaan Colon in Loop yaitu pasien
urus-urus. Persiapan alat dan bahan yaitu pesawat sinar-X, klem, bengkok, kateter, spuit,
kaset berukuran 35x43 cm. Teknik pemeriksaan menggunakan proyeksi AP pendahuluan
abdomen, LPO post kontras, AP post kontras, AP post evakuasi dan AP post kontras
negatif. Alasan dilakukanya foto post evakuasi terlebih dahulu yaitu bertujuan melihat ada
gambaran filling defect dan untuk melihat sisa media kontras yang tertinggal pada usus.
Kesimpulan : Pemeriksaan Colon in Loop pada kasus Hematochezia di menggunakan
proyeksi AP pendahuluan abdomen, LPO post kontras, AP post kontras, AP post evakuasi
dan AP post kontras negatif. Media kontras yang digunakan barium dengan perbandingan
1:8