DETAIL DOCUMENT
PEMERIKSAAN REFRAKSI SUBJEKTIF PADA PENDERITA PRESBIOPIA DENGAN STATUS HIPERMETROPIA DI OPTIK METRO SEMARANG
Total View This Week0
Institusion
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG
Author
Sulistiyarini, Eka
Subject
RE Ophthalmology 
Datestamp
2022-06-07 07:46:11 
Abstract :
Presbiopia adalah keadaan dimana kemampuan akomodasi seseorang mulai berkurang atau kesulitan dalam melihat dekat. Sedangkan ketidakmampuan seseorang dalam melihat objek jauh dan dekat dengan jelas salah satu penyebabnya adalah hipermetropia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana prosedur pemeriksaan refraksi subjektif pada penderita presbiopia dengan kelainan hipermetropia. Pengetahuan ini sangat penting untuk dipahami karena melaluii pemeriksaan refraksi subjektif inilah ukuran kacamata itu ditentukan agar dapat digunakan sebagai alat bantu penglihatan. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode deskriptif melalui pendekatan studi kasus. Populasi dalam penelitian ini adalah kegiatan pemeriksaan refraksi subjektif yang tercatat dari rentang waktu 1 Maret 2019 s.d. 31 Maret 2019 di Optik Metro Semarang. Sampel dalam penelitian ini adalah satu orang terpilih. Dengan pertimbangan penderita cukup komunikatif dan kasusnya dianggap cukup mewakili. Data diambil melalui metode wawancara terhadap pasien mengenai keluhan penglihatan yang dialami. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 77 jumlah penderita gangguan penglihatan adalah emmetropia 10.3%, miopia 35.1%, hipermetropia 23.4%, dan astigmatismus 31.2%. Dari jumlah tersebut diketahui 29.9% berusia <40 tahun dan 70.1% berusia ?40 tahun. Berdasarkan jenis kelamin diketahui 37.7% berjenis kelamin laki - laki dan 62.3% berjenis kelamin perempuan. Sebanyak 88.9% menderita hipermetropia ringan, 11.1% menderita hipermetropia sedang, dan 0% menderita hipermetropia tinggi. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa untuk menetapkan ukuran kacamata baca bagi penderita presbiopia dengan status hipermetropia merupakan penjumlahan antara ukuran kacamata jauh dengan addisi. 
Institution Info

UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG