Institusion
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG
Author
Misbah, Mufti Nur Rinji Azizah
Subject
RJ Pediatrics
Datestamp
2023-01-27 07:41:07
Abstract :
Latar Belakang: Hospitalisasi adalah suatu proes karena suatu alasan darurat atau berencana yang mengharuskan anak tinggal dirumah sakit sampai pemulangan kembali kerumah. Hasil studi pendahuluan menunjukan pada anak prasekolah saat di hospitalisasi menyebabkan cemas dan stres. Dukungan orang tua diperlukan guna meminimalkan penyebab cemas dan stres dengan meminimalkan rasa takut terhadap rasa nyeri saat tindakan invasif. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan kualitas dukungan orang tua saat tindakan invasif dengan stres hospitlisasi di Ruang Melati RSUD Tugurejo Semarang.
Metode Penelitian: Rancangan pada penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dengan teknik sampling menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebesar 67 responden. Pengambilan data kuesioner dan analisis menggunakan uji rank spearman.
Hasil Penelitian: Hasil univariat sebanyak 64,2% responden menyatakan dukungan sangat baik, sebanyak 67,2% responden menyatakan stres ringan. Hasil bivariat sebanyak 57,2% responden menyatakan dukungan sangat baik dengan stres ringan. Hasil uji rank sperman di dapatkan bahwa ada hubungan antara kualitas dukungan orang tua saat tindakan invasif dengan stres hospitlisasi di Ruang Melati RSUD Tugurejo Semarang dengan nilai p value 0,000 maka H0 ditolak dan Ha diterima.
Kesimpulan: Ada hubungan dukungan orangtua saat tindakan invasif memiliki hubungan yang kuat dengan stres hospitalisasi pada anak prasekolah di Ruang Melati RSUD Tugurejo Semarang.
Saran: Orang tua diharapkan selalu memberikan dukungan pada anak saat dihospitalisasi untuk meminimalkan dampak cemas dan stres.