DETAIL DOCUMENT
PENGARUH TERAPI RELAKSASI BENSON TERHADAP SKALA NYERI PADA PASIEN POST OPERASI BENIGNA PROSTAT HIPERPLASIA DI RUANG KENANGA RSUD dr.H SOEWONDO KENDAL
Total View This Week0
Institusion
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG
Author
Sari, Novita Diana Wulan
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-01-30 02:56:56 
Abstract :
Latar belakang : Benigna Prostat Hiperplasia merupakan suatu penyakit pembesaran atau hipertrofi dari prostat. Setiap tindakan pembedahan akan timbul masalah luka akibat prosedur insisi. Luka ini akan merangsang terjadinya respon nyeri. Berdasarkan studi pendahuluan pada pasien post operasi Benigna Prostat Hiperplasia di ruang kenanga RSUD dr.H Soewondo Kendal 4 dari 5 pasien mengatakan setelah operasi mengalami nyeri di sekitar luka post operasi. Penanganan non farmakologi yang dapat dilakukan untuk menurunkan skala nyeri yaaitu dengan melakukan terapi relaksasi Benson. Penelitian ini bertujuan mengetahui Pengaruh Terapi Relaksasi Benson Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Post Operasi Benigna Prostat Hiperplasia di Ruang Kenanga RSUD dr. H Soewondo kendal Metode : Desain Penelitian ini mengunakan eksperimen semu (quasi eksperiment). dengan desain pre and post test without control dengan jumlah sampel 32 orang. Teknik relaksasi Benson dilakukan setelah pemberian analgesik 8 jam . Sebelum dan sesudah diberikan teknik relaksasi Benson dilakukan pengukuran skala nyeri dengan Numeric Rating Scale. Hasil : Hasil Uji Statistik Wilcoxon Sign Rank test dengan tingkat kepercayaan 95% (? = 0,05) dan diperoleh p value 0,000 < 0,05. Kesimpulan : Ada pengaruh terapi relaksasi benson terhadap skala nyeri pada pasien post operasi Benigna Prostat Hiperplasia di Ruang Kenanga RSUD dr. H Soewondo Kendal. 
Institution Info

UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG