DETAIL DOCUMENT
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN STRES PADA PETANI BAWANG MERAH DI DESA SIASEM KECAMATAN WANASARI KABUPATEN BREBES
Total View This Week0
Institusion
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG
Author
Abdillah, Riyan Yogi
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-01-30 03:56:22 
Abstract :
Latar Belakang : Stres merupakan gangguan atau kekecauan mental dan emosional yang disebabkan oleh faktor luar atau ketegangan. Faktor ? faktor yang dapat mempengaruhi kejadian stres pada petani terdapat faktor eksternal yaitu geografis dan ekonomi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kejadian Stres pada Petani Bawang Merah. Metode Penelitian : Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel pada penelitian ini 53 responden, instrumen yang digunakan kuisioner, dengan analisis uji statistik Rank Spearmen. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan, responden yang mengalami stres dengan faktor geografis dengan r-0,573 dan faktor ekonomi r-0,574. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan p value 0,000 (<0,05) maka Ha diterima artinya ada hubungan faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian stres pada petani bawang merah. Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa faktor geografis dan ekonomi memiliki hubungan dengan kejadian stres pada petani bawang merah. Saran : Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan kepada petani bawang merah. 
Institution Info

UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG