Abstract :
Latar Belakang : perkembangan interaksi sosial dipengaruhi oleh banyak faktor diantaranya stimulasi perkembangan dan faktor lingkungan dari anak. TK PERTIWI 40 ada anak yang mengalami keterlambatan interaksi sosial, tujuan penelitian untuk mengetahui perbedaan interaksi sosial anak usia 3-5 tahun yang mengikuti PAUD dan tidak mengikuti PAUD di TK Pertiwi 40 Mangunharjo Mangkang Wetan Tugu Semarang.
Metode : Metode penelitian yang digunakan yaitu quasy eksperiment dengan desain post test only nonequivalent control grup desing pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu 26 anak, dengan permainan ular tangga. pengumpulan data lembar observasi dan analisis menggunakan Mann Witney.
Hasil : Anak yang mengikuti PAUD dengan kategori baik (53,8%) anak dan (46,2%) anak dalam kategori interaksi sedang. Anak yang tidak mengikuti PAUD dengan kategori baik anak (7,7%) anak dan interaksi sosial anak dalam kategori sedang (92,3%) anak.
Kesimpulan : Hasil nilai signifikasi pv = 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada perbedaan interaksi sosial anak usia 3-5 tahun yang mengikuti PAUD dan tidak mengikuti PAUD di TK Pertiwi 40 Mangunharjo.
Saran : Agar orangtua memotivasi dan menstimulasi pada anak sesuai tahapan usia perkembangan, untuk mendeteksi dini perkembangan anak.