DETAIL DOCUMENT
DESAIN PEMBELAJARAN MATERI STATISTIKA KELAS VIII SMP DENGAN KONTEKS JUAL BELI PADA MINIMARKET
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
Fatimah, Shafa Mutiara
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-01-19 03:53:57 
Abstract :
Pengetahuan tentang statistika sangat perlu diajarkan bagi siswa khusunya siswa SMP untuk membentuk kemampuan penalaran statistik. Namun masih banyak siswa yang mengalami kesulitan pada materi tersebut. Faktor penyebabnya adalah siswa belum mampu memahami konsep dasar statistika, mengkomunikasikan permasalahan dengan pemodelan matematika, dan pembelajaran yang masih berpusat pada guru sehingga siswa kurang aktif dalam proses pembelajaran. Konteks jual beli pada minimarket dipilih agar siswa dapat merasakan situasi yang nyata di kehidupan sehari-hari. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah design research yang terdiri dari tiga tahapan yaitu: preliminary design, design experiment, dan restropective analysis. Penelitian dengan metode design reaerch menggunakan Hypothetical Learning Trajectory (HLT) sebagai intrumen utama. Desain HLT yang dirancang pada penelitian ini yaitu: (1) aktivitas menemukan konsep ukuran pemusatan data dengan menyebutkan barang best seller (modus), rata-rata, dan median; (2) aktivitas menemukan konsep ukuran penyebaran data dengan menyebutkan rentang harga (jangkauan) dan perhitungan kuartil dari data yang ditemukan. Rancangan HLT tersebut dibuat untuk membantu siswa dalam memahami konsep ukuran pemusatan data dan penyebaran data serta memecahkan masalah kontekstual. Hasil dari penelitian ini berupa lintasan belajar statistika yang terdiri dari dua aktivitas dan empat tahap yaitu: (1) tahap situasional; (2) tahap referensial; (3) tahap general; (4) tahap formal. Kata kunci: Statistika; PMRI; Lintasan belajar; Jual beli pada minimarket 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang