DETAIL DOCUMENT
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI ANAK USIA DINI MELALUI BUKU CERITA BERGAMBAR PADA KELOMPOK B DI TK RAHAYU DESA NGELOWETAN KECAMATAN MIJEN KABUPATEN DEMAK TAHUN AJARAN 2022-2023
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
BAIDLOK, DURROTUL
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-01-19 06:36:02 
Abstract :
DURROTUL BAIDLOK. NPM 20156021 ?Upaya Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Anak Usia Dini Melalui Buku Cerita Bergambar Pada Kelompok B Di TK Rahayu Desa Ngelowetan Kecamatan Mijen Kabupaten Demak Tahun Ajaran 2022-2023?. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendididkan Universitas PGRI Semarang. Dosen Pembimbing I Dr. Muniroh Munawar, S.Pi, M.Pd. Dosen Pembimbing II Dwi Prasetiyawati D.H, S.Pd, M.Pd. Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah rendahnya kemampuan komunikasi anak yang disebabkan kurangnya media belajar yang kurang variatif. Tujuan dari penelitian ini adalah : Untuk meningkatkan kemampuan komunikasi anak melalui buku cerita bergambar pada anak kelompok B TK Rahayu Kecamatan Mijen Kabupaten Demak semester II tahun ajaran 2022 / 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dan pengumpulan data berupa perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini sebanyak 20 anak kelompok B di TK Rahayu Mijen Demak tahun ajaran 2022/2023. Berdasarkan pembahasan hasil penelitian tindakan tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan buku cerita bergambar dapat meningkatkan kemampuan komunikasi anak pada kelompok B di TK Rahayu Mijen Demak. Indikator pencapaiannya sebagai berikut : kondisi awal sebelum menggunakan buku cerita bergambar kemampuan komunikasi anak masih rendah sekali hanya sebesar 25% pada kritera BSH. Pada siklus I kemampuan komunikasi anak meningkat menjadi 35% pada kriteria BSB. Setelah dilakukan perbaikan pembelajaran pada siklus II dengan menggunakan buku cerita bergambar pop up dapat meningkat menjadi 80% pada ktiteria BSB dan sudah melebihi indikator yang ingin dicapai. 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang