DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN REGULASI DIRI DALAM BELAJAR DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS VIII SMP INSTITUT INDONESIA
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
Khoirunnisa, Siti
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-01-22 03:01:42 
Abstract :
SITI KHOIRUNNISA. NPM 19110137, ?Hubungan Regulasi Diri Dalam Belajar Dengan Prokrastinasi Akademik Siswa Kelas VIII SMP Institut Indonesia? Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang. 2023. Pembimbing I Dra. Wiwik Kusdaryani, M.Pd. Pembimbing II Desi Maulia, S.Psi., M.Psikolog. Masih ditemukan adanya prokrastinasi akademik adalah dasar penelitian ini. Tujuan dari penelitian ini adalah mencari hubungan antara regulasi diri dalam belajar dengan prokrastinasi akademik siswa kelas VIII SMP Institut Indonesia. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 108. Sampel penelitian ini sebanyak 80 orang siswa yang ditentukan dengan teknik sampel jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan skala regulasi diri dalam belajar dan skala prokrastinasi akademik. Berdasarkan uji korelasi diperoleh nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,471 > 0,05 maka dapat ditarik kesimpulan bahwa ada hubungan signifikan antara regulasi diri dalam belajar dengan prokrastinasi akademik siswa kelas VIII SMP Institut Indonesia. Dengan tingkat korelasi jika dilhat dari nilai Pearson Correlation - 0,082 yang berarti tingkat korelasinya sangat rendah. Hubungan tersebut menunjukkan hubungan yang negatif, karena nilai r hitung yang didapat bernilai negatif. Hubungan negative tersebut memiliki arti arti bahwa jika regulasi diri dalam belajar siswa tinggi maka prokrastinasi akademik siswa rendah dan sebaliknya jika regulasi diri dalam belajar rendah maka prokrastinasi akademiknya tinggi. Kata kunci : Regulasi Diri Dalam Belajar, Prokrastinasi Akademik 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang