DETAIL DOCUMENT
PENERAPAN TEKNIK AKROSTIK DALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP N 43 SEMARANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
MUSAROFAH, MUSAROFAH
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-01-22 07:48:57 
Abstract :
Penelitian ini di latarbelakangi oleh rendahnya keterampilan menulis puisi pada peserta didik kelas VIII SMP N 43 Semarang, khususnya dalam menulis puisi. Rumusan masalah dalam penelitian ini bagaimanakah penerapan teknik akrostik dalam pembelajaran menulis puisi pada peserta didik kelas VIII SMP N 43 Semarang. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan penerapan teknik akrostik dalam pembelajaran menulis puisi pada peserta didik kelas VIII SMP N 43 Semarang. Bentuk penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik tes dan nontes. Teknik tes yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan memberikan tes secara individu untuk mendapatkan data kemampuan menuli puisi. Teknik nontes dilakukan dengan observasi, wawancara, dan angket. Teknik tes yang dilakukan dengan cara memberi soal esai menulis puisi yang dikerjakan secara individu. Hasil penelitian menujukan bahwa pembelajaran menulis puisi menggunakan teknik akrostik mampu membuat peserta menjadi lebih imajinatif, semangat dan lebih mudah menyampaikan ide-ide kreatif untuk menulis puisi. Selain itu, nilai peserta didik telah mencapai nilai kriteria ketuntasan minimal (KKM) yaitu 76. Kata kunci: penerapan, teknik akrostik, puisi 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang