DETAIL DOCUMENT
IMPLEMENTASI ALGORITMA SEQUENTIAL SEARCH PADA APLIKASI KEPENDUDUKAN DI KANTOR DESA KRANDAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas PGRI Semarang
Author
Rohfikha, Nuriya
Subject
ZA Information resources 
Datestamp
2024-01-24 04:13:08 
Abstract :
Desa Krandan merupakan Desa yang terletak di Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati dan memiliki jumlah penduduk sebanyak 2.462 jiwa. Meskipun memiliki jumlah penduduk yang cukup banyak, Desa Krandan masih menggunakan cara manual dan sederhana untuk melakukan pendataan penduduk. Hal ini menimbulkan beberapa kendala yang cukup merepotkan, terutama pada ketidakvalidan dan ketidakcocokan data. Sering pula terjadi kendala pada saat pencarian informasi tentang penduduk baru, maupun penduduk yang datang atau pindah dari Desa tersebut. Oleh sebab itu, dalam penelitian ini akan dikembangkan suatu aplikasi kependudukan yang bertujuan untuk mempermudah dalam melakukan proses pencarian data dengan menggunakan algoritma sequential search yang akan diterapkan pada aplikasi kependudukan. Selain itu juga untuk memudahkan proses pelayanan antar penduduk dan petugas dalam pendataan penduduk serta permohonan dan pembuatan surat di Desa Krandan. Dalam membangun suatu aplikasi kependudukan ini menggunakan metode Waterfall. Untuk pemodelan sistem menggunakan Unified Modeling Language (UML) seperti use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram, serta perangkat lunak yang digunakan dalam membangun system ini memakai bahasa pemrograman Hypertext Preprocessor (PHP) dan XAMPP sebagai koneksi ke dalam database yaitu MySQL. Pengujian sistem menggunakan metode user acceptance testing (UAT), black box testing, dan white box testing. Berdasarkan pengujian user acceptance testing (UAT), menghasilkan persentase tercapai 98,8% sehingga dapat dikategorikan sangat layak, pengujian black box dari halaman admin dan user menunjukkan keberhasilan yang didapat 100%, sedangkan pengujian white box menghasilkan persentase 100% dengan kompleksitas yang dihasilkan 3 menunjukkan bahwa aplikasi ini memenuhi kriteria dan layak digunakan. Kata Kunci : PHP, MYSQL, Aplikasi Kependudukan, Algoritma Sequential search, Waterfall, Web browser, XAMPP 
Institution Info

Universitas PGRI Semarang