DETAIL DOCUMENT
Analisis parameter Bulk Density dan berat bersih pada produk SGM 1, SGM 2 dan SGM 3 Vanila di PT. Sari Husada, Tbk dengan metode Statistical Quality Control
Total View This Week46
Institusion
Universitas Gadjah Mada
Author

Subject
S2 Ilmu Farmasi (Magister Manajemen Farmasi) 
Datestamp
2019-07-16 00:00:00 
Abstract :
(ABSTRAKSI) Statistical Quality Control (SQC) merupakan suatu teknik yang menggunakan penjabaran statistik dengan menerapkan teori probabilitas dalam memantau dan meningkatkan kinerja proses untuk menghasilkan produk yang berkualitas.Penelitian ini bertujuan membuat control chart proses produksi filling packing untuk parameter bulk density dan berat bersih, menentukan apakah proses produksi filling packing parameter bulk density dan berat bersih terkendali secara statistik untuk memenuhi aspek mutu produk yang diharapkan, sehingga dapat memberikan masukan pada pihak manajemen PT. Sari Husada, Tbk. Dalam penelitian ini dilakukan wawancara dengan pinpinan dan staf terkait serta observasi langsung terhadap proses produksi filling packing, kemudian dilakukan evaluasi dan pengambilan data bulk density dan berat bersih. Data-data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif menggunakan metode SQC dengan bantuan software POM, selanjutnya dilakukan analisis secara kualitatif sebagai acuan peningkatan kualitas output yang diinginkan. Berdasarkan hasil analisis data proses filling packing untuk bulk density dan berat bersih, diperoleh kesimpulan, yaitu: hasil perhitungan parameter bulk density SGM 1, SGM 2, SGM 3 Vanila awal menunjukkan nilai dibawah standar yang ditetapkan., sedangkan untuk bulk density tengah SGM 3 Vanila hasil perhitungannya masuk standar yang ditetapkan. Hasil perhitungan parameter berat bersih awal SGM 1, SGM 2, SGM 3 Vanila tidak masuk standar yang ditetapkan, sedangkan hasil perhitungan parameter berat bersih tengah SGM 1, SGM 2, SGM 3 Vanila masuk standar yang ditetapkan, sehingga dapat dikatakan proses pengisian powder secara keseluruhan belum memenuhi aspek mutu yang diharapkan. Hasil analisis menunjukkan rata-rata berat bersih produk SGM 1, SGM 2 dan SGM 3 vanila sebesar 600,94 gram dari 600 gram yang diharapkan, sehingga perlu ditingkatkan kinerja proses agar lebih efisien. (ABSTRACT) Statistical Quality Control (SQC) is important part of quality control concept. SQC is a technique using statistical explanation by applying probability theory to monitor and increase process performance to get quality product. The objective of this research is to make control chart of production process of filling packing, especially for parameter of bulk density and net weight, to determine if production process of filling packing for parameter of bulk density and net weight in controlled statistically and to give input to management of PT. Sari Husada, Tbk related to production of Products SGM 1, SGM 2, and SGM 3 Vanilla regarding the result of SQC analysis . In this research, interviews with related leaders and staffs were done, followed with direct observation on production process of filling packing. Then it carried out evaluation and data taking of bulk density and new weight. Data obtained was analyzed quantitatively using SQC method with software of POM, next qualitative analysis was done as reference for improving quality. Based on result of analysis data of filling packing process for bulk density and net weight parameters, it was obtained some conclusions. Result of calculation of early bulk density parameter for SGM 1, SGM 2, SGM 3 vanilla indicated that their score were below established standard., while for middle bulk density parameter of SGM 3 Vanilla, its calculation result was within established standard. In addition, calculation results of early net weight parameter of SGM 1, SGM 2, SGM 3 vanilla were outside established standard., while calculation results of middle net weight parameter of SGM 1, SGM 2, SGM 3 vanilla were within established standard. Control chart analysis indicated that spread of characteristic scores of calculation results were in statistical control limit, therefore, it can be said that process of filling powder is controlled statistically. Result of analysis indicated average net weight of product SGM 1, SGM 2 and SGM 3 vanilla was 600.94 gram compared with the expected 600 gram, so it need improving process performance in order to be more efficient. 

Institution Info

Universitas Gadjah Mada