DETAIL DOCUMENT
FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PENYALURAN KREDIT USAHA KECIL PADA BANK UMUM DI SURABAYA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Author
DIAN , SAPUTRA
Subject
HG 1501-3550 Banking 
Datestamp
2011-03-11 02:11:53 
Abstract :
FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PENYALURAN KREDIT USAHA KECIL PADA BANK UMUM DI SURABAYA Oleh: DIAN SAPUTRA Abstraksi Penyaluran kredit usaha kecil pada bank umum di surabaya adalah merupakan suatu dilema yang ada. Alasanan dipilihnya penyaluran kredit usaha kecil pada Bank umum di surabaya menjadi obyek penelitian yaitu pada tahun 1995 sampai dengan tahun 2009 penyaluran kredit usaha kecil pada Bank umum di surabaya mengalami keadaan yang berfluktuatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jumlah dana bank, jumlah pengusaha kecil, tingkat suku bunga kredit dan inflasi terhadap penyaluran kredit usaha kecil pada Bank Umum di surabaya (Y). Variabel yang digunakan jumlah dana bank (X1), jumlah pengusaha kecil (X2), tingkat suku bunga kredit (X3) dan inflasi (X4), data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan data sekunder yang diambil selama kurun waktu 15 tahun. Data sekunder diperoleh dari Badan Pusat Setatistik Jawa Timur (BPS). Untuk analisis data menggunakan alat bantu komputer dengan program SPSS (Statistic Program For Social Science) versi 13.00. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dan uji hipotesis yang digunakan adalah uji-t dan uji-F statistik. Hasil analisis menunjukan secara simultan variabel bebas, yaitu jumlah dana bank (X1), jumlah pengusaha kecil(X2), tingkat suku bunga kredit (X3) dan inflasi (X4) berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat penyaluran kredit usaha kecil Bank Umum di surabaya (Y) diperoleh Fhitung sebesar 9,152>Ftabel = 3,48. Sedangkan Berdasarkan hasil pengujian secara parsial variabel jumlah dana pihak ketiga bank (X1), berpengaruh signifikan terhadap variable terikat penyaluran kredit usaha kecil (Y), dimana nilai uji thitung =3,929> ttabel =2,228.jumlah pengusaha kecil (X2), berpengaruh signifikan terhadap variable terikat penyaluran kredit usaha kecil (Y), dimana nilai uji thitung =2,418> ttabel =2,228 dan inflasi (X4), berpengaruh signifikan terhadap variable terikat penyaluran kredit usaha kecil (Y), dimana nilai uji thitung =2,924> ttabel =2,228.Sedangkan hasil pengujian secara parsial variable tingkat suku bunga kredit (X3) tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penyaluran kredit usaha kecil (Y), hal ini dapat ditunjukkan pada uji t dimana nilai thitung = -1,0631< ttabel =2,228.Dari ke empat variable tersebut hanya variable jumlah dana pihak ketiga bank yang mempunyai pengaruh paling dominant terhadap penyaluran kredit usaha kecil di Surabaya (Y), hal ini dapat dibuktikan kebenarannya dengan nilai determinasi parsial (r2 ) sebesar 0,606 atau sebesar 60,6% lebih besar dari pada variable lain. Kata Kunci: Penyaluran Kredit Usaha Kecil Pada Bank Umum di Surabaya (Y), Jumlah Dana Pihak Ketiga Bank (X1), Jumlah Pengusaha Kecil (X2), Tingkat Suku Bunga Kredit (X3), dan Inflasi (X4). 
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur