DETAIL DOCUMENT
Peningkatan keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi dengan menggunakan model ikuiri terbimbing berbantuan media kotak gaya
Total View This Week42
Institusion
Universitas Muria Kudus
Author
RAMANDHANI, CLARISA
Subject
Pendidikan (Umum) 
Datestamp
2019-09-02 02:09:21 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikanpenerapan model pembelajaran ikuiri terbimbing berbantuan media kotak gaya untuk meningkatan keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia materi teks nonfiksi dan IPA materigaya bagi siswa kelas IV SD 1 Gulang Mejobo Kudus. Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang digunakan untuk menyampaikan pesan secara tertulis. Inkuiri terbimbing adalah model yang melatih siswa melakukanpengamatan untuk mengembangkan pemahaman terhadap fenomena. Hipotesis tindakan dalam penelitian adalah inkuiri terbimbimbing dapat meningkatkan keterampilan guru, sikap siswa, dan keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi. Penelitian tindakan kelas dilaksanakan di kelas IV SD 1 Gulang Mejobo Kudus dengan subjek penelitian 34 siswa. Penelitian berlangsung selama dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Variabel bebas adalah model inkuiri terbimbing. Variabel terikat adalah keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi. Instrumen penelitian ini adalah wawancara, observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian terdapat peningkatan keterampilan guru, sikap siswa, dan keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi menggunakan model inkuiri terbimbing berbantuan media kotak gaya dengan perolehan (1) keterampilan guru siklus I 83,33% (baik) siklus II menjadi 93,05% (sangat baik) (2) sikap siswa siklus I 72,42% (perlu bimbingan) siklus II menjadi 83,08% (cukup) (3) keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi Bahasa Indonesia siklus I 55,88% (perlu bimbingan) siklus II menjadi 88,23% (baik), keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi IPA siklus I 61,76% (perlu bimbingan) siklus II menjadi 85,29% (baik). Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang dilakukan pada kelas IV SD 1 Gulang Mejobo Kudus dapat disimpulkan bahwa model inkuiri terbimbing berbantuan media kotak gaya dapat meningkatkan keterampilan menulis laporan dalam bentuk teks nonfiksi. Saran dalam penelitian ini, guru sebaiknya memilih model yang merangsang siswa untuk menemukan pengetahuannya, bagi siswa sebaiknya tertib dan aktif dalam mengikuti proses pembelajaran. 
Institution Info

Universitas Muria Kudus