DETAIL DOCUMENT
Rancang bangun sistem penyuplai pakan ayam secara otomatis berbasis sms
Total View This Week97
Institusion
Universitas Muria Kudus
Author
DAMARJATI, KHOLID
Subject
Teknik elektro, Teknik Nukllir 
Datestamp
2019-10-10 05:56:48 
Abstract :
Kebutuhan daging ayam setiap tahun mengalami peningkatan, karena ayam adalah salah satu unggas yang memberikan kontribusi besar dalam memenuhi kebutuhan protein hewani bagi masyarakat. Pemberian pakan secara intensif mengakibatkan para peternak ayam harus memberikan pakan dengan tepat waktu dan jumlah yang tepat. Oleh karena itu, dibuatlah rancangan sistem penyuplai pakan ayam otomatis berbasis SMS yang bertujuan untuk menentukan ukuran berat pakan ayam yang diberikan secara intensif, mengetahui persediaan pakan ayam secara otomatis dengan notifikasi SMS, dan mengontrol pemberian pakan dengan menggunakan perintah SMS. Metodologi penelitian yang digunakan adalah R&D “Research and Development”. Rancang bangun alat ini menggunakan arduino uno sebagai pengendali utamanya yang berfungsi untuk mengatur beberapa bagian seperti katup 1, katup 2, modul GSM A6 mini, sensor HC-SR04, Load Cell, RTC DS3231, LCD 16x2 i2c, dan push buttom. Hasil penelitian adalah berupa alat penyuplai pakan ayam secara otomatis berbasis SMS. Pemberian pakan telah sesuai dengan berat yang ditentukan dengan error 1,985 %. Pengecekan pakan bekerja dengan baik dengan kondisi pakan penuh, sedang dan habis. Pemberian pakan menggunakan perintah SMS dilakukan dengan lancar sesuai yang diperintahkan.Dari hasil pengamatan, alat ini dapat memberikan pakan secara otomatis, teratur dan tepat waktu sesuai dengan umur dan jumlah ayam. 
Institution Info

Universitas Muria Kudus