DETAIL DOCUMENT
Pengaruh ukuran perusahaan, struktur kepemilikan manajerial, manajemen laba, dan corporate social responsibility terhadap kinerja perusahaan (studi pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di bursa efek indonesia tahun 2013-2017)
Total View This Week46
Institusion
Universitas Muria Kudus
Author
Alfiani, Vita
Subject
Akuntansi. Perbukuan. 
Datestamp
2019-10-21 06:37:08 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris pengaruh ukuran perusahaan, struktur kepemilikan manajerial, manajemen laba, dan corporate social responsilibity terhadap kinerja perusahaan.Objek penelitian yang digunakan yaitu perusahaan property dan real estateyang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2013 – 2017.Metode pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik purposive sampling.Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 45 perusahaan.Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan corporate social responsibility berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan, sedangkan struktur kepemilikan manajerial dan manajemen laba tidak berpengaruh terhadap kinerja perusahaan. 
Institution Info

Universitas Muria Kudus