DETAIL DOCUMENT
PEMAKNAAN KARIKATUR CLEKIT (Studi Semiotik Pemaknaan Karikatur Editorial Clekit Pada Media Jawa Pos Edisi 17 Agustus 2010)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Author
Agustyo Eko, Waspodo
Subject
P87 Communication. Mass Media 
Datestamp
2011-10-21 04:25:17 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana ?Pemaknaan Karikatur Clekit (Studi Semiotik Pemaknaan Karikatur Editorial Clekit Pada Media Jawa Pos Edisi 17 Agustus 2010). tentang kesenjangan sosial antara wakil rakyat dan rakyat. Edisi Selasa, 17 Agustus 2010 di surat kabar Jawa Pos. Landasan teori yang digunakan pada penelitian ini antara lain : teori segitiga makna Charles Sanders Pierce, Kritik Sosial, Etika komunikasi, Kartun dan Karikatur, Karikatur dalam Surat Kabar, Konsep Makna, Pemaknaan Warna, Semiotika. Sumber atau teori tersebut digunakan sebagai dasar atau acuan dalam pembahasan penelitian. Korpus dalam penelitian ini adalah karikatur gambar clekit edisi Selasa, 17 Agustus 2010. Analisis semiotik ini menggunakan penedekatan semiotika model C.S. Pierce. Dengan menggunakan model semiotik dari Pierce. Sistem tanda (gambar, warna, perilaku non verbal dan atribut pendukung) yang digunakan sebagai indikator pengamatan dalam penelitian kualitatif dengan menggunakan deskriptif karikatur, yang mengkategorikan tanda tersebut menjadi ikon, indeks, simbol. Dari hasil interpretasi, maka Karikatur Editorial Clekit Pada Media Jawa Pos Edisi 17 Agustus 2010 membentuk makna semiotik yaitu adanya hubungan sebab akibat diantara seluruh obyek dalam karikatur, hubungan ini membentuk suatu sifat kurang baik dari wakil rakyat dimana dalam gambar karikatur clekit edisi Selasa, 17 Agustus 2010 adalah sebagai wakil rakyat yang sepatutnya menjaga amanah rakyat serta memahami aspirasi rakyat kurang menghiraukan jeritan rakyat yang belum mendapatkan haknya sebagai warga negara. Kata kunci : Analisis Semiotik, Karikatur Editorial Clekit Pada Media Jawa Pos Edisi 17 Agustus 2010. 
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur