DETAIL DOCUMENT
“Aplikasi Informasi Sarana dan Prasarana Umum Di Kota Semarang Berbasis Android ” "Public Infrastructure Information Application in Semarang With Android Platform"
Total View This Week0
Institusion
Universitas Stikubank
Author
PERMADI, BUANG
Subject
 
Datestamp
2013-10-27 15:30:28 
Abstract :
Kota Semarang sebagai kota yang sedang berkembang, memiliki berbagai sarana dan prasarana umum yang sering digunakan oleh masyarakat. Namun karena kurangnya informasi mengenai keberadaan lokasi sarana dan prasarana umum tersebut maka masyarakat hanya bisa memperkirakan letak dan jaraknya saja. Sarana dan prasarana umum seperti ATM, Rumah Sakit, SPBU,Restoran, dan masih banyak tempat-tempat lainnya terkadang sulit untuk dicari karena tempat-tempat tersebut tersebar dibeberapa lokasi. Oleh sebab itu perlu dibuat sebuah aplikasi mobile yang dapat menampilkan peta dan rute atau arah perjalanan menuju lokasi yang di maksud dengan menggunakan GPS (Global Positioning System) ? Aplikasi yang dibangun menggunakan platform android, dengan menggunakan teknologi LBS (Location Based Service), yang terhubung dengan Google MAP. Hasil dari aplikasi ini dapat menampilkan informasi tentang gambaran singkat sarana dan prasarana umum yang dipilih pengguna, menampilkan foto. Pengguna dapat menambahkan komentar, menambahkan foto ataupun menambhakan jenis tempat sarana dan prasarana umum yang lainnya, dimana administrator dapat mengupadate atau mengedit informasi yang melalui admin server yang sudah dibuat. Dari implementasi system dapat ditarik kesimpulan bahwa aplikasi informasi ini bisa berjalan pada platform android, harus terhubung dengan internet serta mengaktifkan fasilatas navigator yaitu GPS. Untuk tahap pengembangan selanjutnya aplikasi ini perlu ditambahkan fitur call yang dapat langsung menghubungi tempat yang dipilih, dan dapat menyimpann gambar peta sehingga dapat digunakan secara offline tanpa internet. 
Institution Info

Universitas Stikubank