DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN YAMAHA MIO DI SIDOARJO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Author
Dwiyan, Prasetyo U
Subject
S571 Farm Economics. Farm Management 
Datestamp
2018-07-27 03:21:58 
Abstract :
Agar dapat sukses dalam memasarkan suatu barang atau jasa, setiap perusahaan harus menetapkan persepsi harganya secara tepat. Dari sudut pandang perusahaan, persepsi harga merupakan komponen yang berpengaruh langsung terhadap laba perusahaan, karena tingkat persepsi harga yang ditetapkan perusahaan akan mempengaruhi kuantitas produk yang dijualnya. Sedangkan dari sudut pandang konsumen, persepsi harga digunakan sebagai pengukur nilai dari manfaat yang dirasakan terhadap barang atau jasa yang pada akhirnya berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan uraian dan latar belakang masalah tersebut diatas, peneliti akan melakukan penelitian dengan judul : ?Pengaruh Kualitas Produk dan Persepsi harga terhadap Keputusan pembelian Yamaha Mio di Sidoarjo?.. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan produk Yamaha Mio. Pengujian hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis multivariate dengan PLS. Penaksiran pengaruh pada masing ? masing variabel bebas terhadap variabel terikatnya menggunakan koefisien jalur, hal ini dikarenakan pada penelitian ini memiliki beberapa indikator dari masing-masing variabel bebas dan terikat. Berdasarkan analisis data dan pembahasan hasil penelitian yang telah dikemukakan, dapat disimpulkan sebagai berikut : Kualitas Produk mampu memberikan kontribusi terhadap Keputusan Pembelian. Persepsi Harga mampu memberikan kontribusi terhadap Keputusan Pembelian. 
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur