DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PRIVATE BRAND STRATEGY TERHADAP SHOPPING PREFERANCE PELANGGAN MELALUI BRAND EQUITY PADA ALFAMART RUNGKUT SURABAYA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Author
Harvian Dewi, Achira
Subject
HB1-3840 Economic Theory 
Datestamp
2011-02-11 03:43:00 
Abstract :
PENGARUH PRIVATE BRAND STRATEGY TERHADAP SHOPPING PREFERANCE PELANGGAN MELALUI BRAND EQUITY PADA ALFAMART RUNGKUT SURABAYA Achira Harvian Dewi Abstraksi Sebuah merek adalah nama yang diberikan oleh suatu perusahaan untuk satu (atau beberapa) dari produk atau jasa. Tanpa merek, konsumen tidak tahu satu produk dari iklan lain dan kemudian akan menjadi hampir mustahil. Dalam melakukan pemilihan terhadap suatu merek, konsumen pada umumnya akan selalu berusaha melakukan pemilihan berdasarkan preferensi berdasarkan atribut dengan tujuan untuk mengurangi sekelompok pilihan dalam usaha untuk mendapatkan hasil keputusan akhir yang sesuai. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah private brand strategy berpengaruh terhadap brand equity, kemudia apakah private brand strategy dan brand equity berpengaruh terhadap shopping preference . Variabel yang digunakan pada penelitian ini adalah Private Brand Strategy (X), Brand Equity (Y), dan shopping preference (Z). Skala pengukuran variabel menggunakan skala semantic differensial. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan yang berberlanja di Alfamart Rungkut Suarabaya. Jenis data penelitian adalah data primer dan data sekunder yang diperoleh sebagai tanggapan dari kuesioner yang disebarkan kepada responden dan juga hasil dari wawancara dengan pihak-pihak yang mendukung penelitian ini. Model yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini adalah Structural Equation Modeling (SEM). Dari hasil penelitian dan pengolahan data yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa private brand strategy berpengaruh signifikan positif terhadap brand equity, private brand strategy dan brand equity berpengaruh signifikan positif terhadap shopping preference. Keywords : private brand strategy, brand equity, shopping preference 
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur