Abstract :
PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, GAYA BELAJAR DAN BERPIKIR KRITIS TERHADAP INDEKS PRESTASI KUMULATIF
(Studi Empiris Mahasiswa Akuntansi Universitas Pembangunan Nasional ?Veteran? Jawa Timur)
Oleh :
Puspitasari D.
Abstrak
Mahasiswa adalah orang-orang yang sedang mengikuti pendidikan di perguruan tinggi tentunya mempunyai harapan akan keberhasilan studi demi masa depannya. Sebagai salah satu tolak ukur keberhasilan mahasiswa adalah nilai yang diperolehnya adalah tinggi yang dihitung dengan nilai rata-rata disebut Indek Prestasi Kumulatif (IPK).
Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan akuntansi dan mengetahui keberhasilan Program Studi Akuntansi Universitas Pembangunan Nasional ?Veteran? Jawa Timur sebagai institusi pendidikan profesional yang berakreditasi ?A? maka dilakukan penilaian prestasi akademik mahasiswa. Hasil audit mutu internal seluruh dosen UPN ?Veteran? Jawa Timur dengan BAN PT menetapkan standar mahasiswa dan kelulusan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) selama lima tahun terakhir untuk program studi yang telah memiliki status akreditasi A dengan nilai maksimal yaitu empat (4) dan seluruh mahasiswa Program Studi tersebut harus mempunyai IPK diatas 3.00.
Untuk penentuan sampel dalam penelitian ini digunakan teknik simple random sampling. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 61 mahasiswa reguler pagi S1 jurusan Akuntansi UPN ?Veteran? Jawa Timur angkatan 2006 yang telah mengajukan bimbingan skripsi dan telah menempuh semua SKS yang wajib ditempuh dan tercatat sebagai mahasiswa yang masih aktif pada tahun ajaran 2009/2010. Sumber data yang diperoleh dari penyebaran kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis menggunakan teknik analisis linier berganda dan diuji dengan uji F dan uji t.
Dari hasil pengujian simultan diperoleh kesimpulan bahwa kesesuaian model analisis regresi yang dihasilkan cocok untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, gaya belajar dan berpikir kritis terhadap indeks prestasi kumulatif mahasiswa S1 reguler pagi program studi Akuntansi UPN ?Veteran? Jawa Timur, sedangkan secara parsial diperoleh kesimpulan bahwa tidak terdapat pengaruh secara nyata antara motivasi belajar dan berpikir kritis terhadap indeks prestasi kumulatif mahasiswa S1 reguler pagi program studi Akuntansi UPN ?Veteran? Jawa Timur. Sedangkan untuk gaya belajar terdapat pengaruh secara nyata terhadap indeks prestasi kumulatif. Gaya belajar menjadi variabel yang dominan.