DETAIL DOCUMENT
ANALISIS SHIFT SHARE DAN TIPOLOGI DAERAH PADA SATUAN WILAYAH PEMBANGUNAN I (SWP I) PROVINSI JAWA TIMUR
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Author
Ildia , Ayu Izzati
Subject
HD72 Economic growth, development, planning 
Datestamp
2011-03-11 02:13:53 
Abstract :
ANALISIS SHIFT SHARE DAN TIPOLOGI DAERAH PADA SATUAN WILAYAH PEMBANGUNAN I (SWP I) PROVINSI JAWA TIMUR Oleh : Ildia Ayu Izzati ABSTRAKSI Suatu pembangunan daerah merupakan motor dari pembangunan nasional. Karena tanpa dukungan dari daerah ? daerah yang ada maka pembangunan nasional akan sulit untuk tercapai. Sama halnya dengan motto yang diusung oleh pembangunan nasional, pembangunan daerah pun juga dari, oleh dan untuk daerah tersebut. Jadi pembangunan daerah adalah buah dari inovasi dan kombinasi daerah itu sendiri untuk pencapaian kemajuan dan kesejahteraan bersama. Salah satu indikator tercapainya suatu pembangunan daerah adalah pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat kearah signifikan. Artinya pertumbuhan ekonomi dapat terus meningkat seiring dengan perbaikan-perbaikan yang ada pada sektor pendorong ekonomi. Keberhasilan pembangunan daerah juga dinilai dari kemampuan daerah tersebut untuk mencukupi kebutuhan masyarakatnya dan mengembangkan segala potensi yang ada. Setiap daerah mempunyai potensi yang berbeda, ini dapat terlihat dari keunggulan masing-masing sektor ekonomi. Tentu saja dengan keanekaragaman karakter daerah yang ada, maka berbeda pula keunggulan dari sektor-sektor ekonomi tersebut. Contohnya saja pada daerah Kabupaten Bangkalan sektor pertanian sangatlah nampak dominan baik, tetapi berbeda lagi bila dibandingkan dengan sektor pertanian di Kota Surabaya yang cenderung tumbuh dengan lambat. Ini membuktikan bahwa potensi daerah memnglah berbeda-beda. Dalam penelitian akan ditunjukan secara umum maupun rinci mengenai potensi dari daerah-daerah yang ada pada Satuan Wilayah Pembangunan I (SWP I) lengkap beserta penggolongan tipe daerahnya. Teknik analisis yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Shift share dan tipologi daerah. Setelah melalui dua jenis analisis tersebut, maka secara singkat diperoleh bahwa Kota Surabaya memiliki baik PDRB perkapita maupun persentase pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi dan unggul diantara daerah lain dalam kawasan SWP I Provinsi Jawa Timur. Ini juga sekaligus dapat menggolongkan Kota Surabaya sebgai satu-satunya daerah di SWP I yang termasuk kuadran I atau tipe daerah cepat maju dan cepat tumbuh (lihat Bab IV dan V). Kata kunci : sektor yang mendorong pertumbuhan produksi di Provinsi Jawa Timur (Proportional Regional), sektor ekonomi yang pertumbuhannya relatif cepat (Propotional Share), sektor yang mempunyai keuntungan lokasional (Differential Share), dan Tipologi Daerah. xi 
Institution Info

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur