DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN PUSAT INFORMASI WISATA BUDAYA DAN PRODUK KERAJINAN DI KABUPATEN SUMBA TENGAH
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Duta Wacana
Author
21101430, Taufan Tamola Ibisola
Subject
NA Architecture 
Datestamp
2021-06-14 01:28:30 
Abstract :
Kabupaten Sumba Tengah merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia yang letaknya di Provinsi Nusa Tenggara Timur dan ibu kotanya adalah Waibakul. Kabupaten Sumba Tengah adalah kabupaten yang memiliki nilai kebudayaan yang sangat tinggi dan masyarakat sangat menjunjung tinggi nilai-nilai adat istiadat yang berlaku. Jika anda berkunjung ke Kabupaten Sumba Tengah maka anda akan menemukan banyak situs-situs peninggalan leluhur (nenek moyang) orang Sumba Tengah, seperti ukiran-ukiran yang ada pada batu kubur, arsitektur nusantara rumah adatnya yang masih mempertahankan nilai-nilai kebudayaan, upacara adat yang masih kental dengan nilainilai budaya, benda-benda peninggalan leluhur (nenek moyang) yang saat ini masih ada dan di simpan dan dirawat oleh masyarakat Sumba Tengah dan anda juga akan menemukan kegiatan kebudayaan seperti kerajinan tenun yang sampai saat ini masih dilakukan oleh masyarakat Sumba Tengah. Oleh sebab itu pentingnya perancangan Pusat Informasi Wisata Budaya dan Produk Kerajinan Budaya di Kabupaten Sumba Tengah untuk melestarikan dan menjaga kekayaan budaya sehingga tidak hilang atau punah seiring perkembangan zaman, selain itu dapat meningkatkan jumlah angka pengangguran dan peningkatan ekonomi masyarakat yakni dengan cara mengembangkan potensi masyarakat dalam hal kerajinan menciptakan produk kerajinan budaya. 
Institution Info

Universitas Kristen Duta Wacana