DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PERSEPSI HARGA, KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA MARKET PLACE SHOPEE DI JAKARTA UTARA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Duta Wacana
Author
Leon Mark Somalinggi
Subject
HF Commerce 
Datestamp
2023-06-07 02:34:24 
Abstract :
Di era modern ini berbagai macam peningkatan dalam bidang teknologi semakin berkembang dengan sangat cepat di mana kegiatan yang dilakukan sehari-hari semua bisa dilakukan dengan mudah dan cepat dengan hanya menggunakan akses internet. Perusahaan-perusahaan di Indonesia telah menerapkan konsep e-commerce yang membuat perubahan perilaku masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan sehari-hari. Salah satu aplikasi online terbesar di Indonesia yang menerapkan konsep e-commerce adalah Shopee. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh persepsi harga, kualitas produk dan promosi terhadap keputusan pembelian pada konsumen Shopee. Metode pengumpulan data yang digunakan di dalam penelitian ini yaitu menggunakan kuesioner. Jumlah responden yang terlibat di dalam penelitian ini sebanyak 150 responden. Metode penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah menggunakan metode penelitian kuantitatif. Metode analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, analisis regresi berganda dan uji hipotesis. Penelitian yang sudah dilakukan menghasilkan kesimpulan bahwa variabel persepsi harga berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap keputusan pembelian pada market place shopee, variabel kualitas produk dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada market place shopee. 
Institution Info

Universitas Kristen Duta Wacana