DETAIL DOCUMENT
PERSEPSI ANGGOTA GEREJA TERHADAP PENGENDALIAN INTERNAL, AKUNTABILITAS DAN PENGUKURAN KINERJA (STUDI EMPIRIS GEREJA KRISTEN JAWA MADUKISMO)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Duta Wacana
Author
Divine Gloria Mentari
Subject
HF5601 Accounting 
Datestamp
2023-11-21 04:33:48 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis tingkat pemahaman anggota Gereja Kristen Jawa Madukismo terhadap pengendalian internal, akuntabilitas dan pengukuran kinerja ditinjau dari faktor gender, usia, tingkat pendidikan dan religiusitas. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan 22 pernyataan pada kuesioner yang dinilai menggunakan skala Likert 1-5. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan purposive sampling berdasarkan kriteria khusus yaitu pendeta, majelis dan jemaat. Jumlah sampel penelitian ini adalah 100 anggota Gereja Kristen Jawa Madukismo. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis Pearson. Hasil uji Pearson menunjukkan bahwa usia, tingkat pendidikan dan religiusitas berhubungan dengan persepsi individu terhadap pengendalian internal, akuntabilitas dan pengukuran kinerja, sedangkan gender tidak memiliki hubungan dengan persepsi anggota gereja terhadap pengendalian internal, akuntabilitas dan pengukuran kinerja. 
Institution Info

Universitas Kristen Duta Wacana