DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA, KONSEP DIRI DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI SISWA KELAS XII IPS SMA Se-KECAMATAN LIMPUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Semarang
Author
Fitriani Amalia , 7101406555
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2011-12-15 02:16:50 
Abstract :
ABSTRAK Amalia, Fitriani 2011. ?Pengaruh Perhatian Orang Tua, Konsep Diri, dan Kemandirian Belajar terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Ekonomi Siswa Kelas XII IPS SMA Se-Kecamatan Limpung?. Skripsi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I : Drs. Fx. Sukardi, Pembimbing II: Prof. Dra. Hj. Niswatin Rakub Kata Kunci: Perhatian Orang Tua, Konsep Diri, Kemandirian Belajar, Prestasi Belajar Ekonomi. Prestasi merupakan suatu bukti keberhasilan usaha yang dicapai seseorang setelah melakukan sesuatu kegiatan. Faktor-faktor yang mempengaruhi belajar yaitu motivasi, sikap, minat, kebiasaan belajar, konsep diri dan faktor yang mempengaruhi prestasi terdiri dari faktor kecerdasan, bakat, minat dan perhatian, motif, cara belajar, lingkungan keluarga, sekolah. Dengan demikian peneliti melakukan penelitian di SMA Se-Kecamatan Limpung. Diantaranya di Madrasah Aliyah NU Limpung, Madrasah Aliyah Muhammadiyah Limpung, dan SMA Bhakti Praja Limpung. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: (1) Adakah pengaruh perhatian orang tua, konsep diri, dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XII SMA Se-Kecamatan Limpung, (2) Adakah pengaruh secara simultan dan parsial antara perhatian orang tua, konsep diri, dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XII SMA Se-Kecamatan Limpung, (3) Seberapa besar pengaruh secara simultan dan parsial dari perhatian orang tua, konsep diri, dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XII SMA Se-Kecamatan Limpung. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 195 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunkan adalah proportional cluster random sampling, sehingga diperoleh sampel penelitian sebanyak 70 siswa. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel perhatian orang tua sebagai variabel bebas, konsep diri sebagai variabel bebas, kemandirian belajar sebagai variabel bebas, dan prestasi belajar ekonomi sebagai variabel terikat. Metode pengumpulan data yang digunakan angket dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan deskriptif persentase dan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa perhatian orang tua, konsep diri, dan kemandirian belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar ekonomi kelas XII IPS SMA Se-Kecamatan Limpung baik secara parsial maupun simultan, dibuktikan dari hasil uji t dan f memperoleh signifikansi di bawah 0,05. Secara simultan perhatian orang tua, konsep diri, dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar ekonomi adalah sebesar 56,6% dan sisanya sebesar 43,4% dipengeruhi oleh variabel lain. Secara parsial perhatian orang tua 11,28%, konsep diri 6,91%, dan kemandirian belajar 9,18%. Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi semua pihak baik siswa, sekolah maupun orang tua. Dari hasil penelitian ini diharapkan siswa agar lebih giat belajar yang dapat menunjang prestasi belajar ekonomi.  

File :
11864a.pdf
Institution Info

Universitas Negeri Semarang