DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Etika Bisnis Islam (Perspektif Akuntansi)Terhadap Operasional Perbankan Syariah
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam Bandung
Author
Afrillia, Fitri
Subject
Etika Bisnis Islam (Perspektif Akuntansi), Operasional Perbankan Syariah 
Datestamp
2015-06-09 06:53:47 
Abstract :
Etika bisnis Islam, yaitu sebagai seperangkat nilai tentang baik, buruk, benar, dan salah juga sikap kita dan aturan-aturan dalam dunia bisnis yang mengacu dan berpedoman pada Al-Qur‟an dan Hadist, dengan kata lain menjalani dunia bisnis sesuai dengan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Operasional perbankan Syariah adalah suatu tata cara operasi atau kegiatan dalam Bank Syariah yang mengacu pada ketentuan-ketentuan Al-Qur‟an dan hadist, khususnya yang menyangkut tata cara bisnis secara Islam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Bank Syariah yang ada mengetahui mengenai etika bismis Islam dan telah menerapkan dan mengimplementasikan etika bisnis Islam dalam operasionalnya atau kegiatan usahanya. Karena kini Bank Syariah sudah berkembang sangat pesat maka sangat perlu di perhatikan mengenai penerapan etika bisnis Islam dalam setiap operasionalnya agar tidak timbul masalah-masalah maupun kecurangan yang terjadi dalam perbankan Syariah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan teknik analisis data menggunakan metode kuantitatif. Pada penelitian ini peneliti menyebarkan 31 kuesioner pada 31 populasi yang ada di lima Bank Syariah yang ada di Bandung. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan kuesioner. Metode yang digunakan untuk menganalisis data regresi linear sederhana dengan bantuan SPSS versi 20 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara etika bisnis Islam dengan operasional perbankan syariah. Hal ini diperkuat dengan hasil koefisien determinasi bahwa etika bisnis Islam memberikan kontribusi sebesar 57,7% terhadap operasional perbankan Syariah, sedangkan sisanya sebesar 42.3% merupakan faktor lain yang memepengaruhi operasional perbankan Syariah Kata Kunci : Etika Bisnis Islam (Perspektif Akuntansi), Operasional Perbankan Syariah 

Institution Info

Universitas Islam Bandung