DETAIL DOCUMENT
Menentukan Klasifikasi Penerima Program Raskin Menggunakan Naive Bayes Classifier
Total View This Week0
Institusion
Universitas Padjadjaran
Author
Dewi, Sarah Nur Mulya
Subject
 
Datestamp
2021-11-23 00:00:00 
Abstract :
Kondisi kemiskinan di Jawa Barat perlu mendapatkan perhatian khusus terutama dari pemerintah daerah Jawa Barat karena kemiskinan dapat berdampak pada penurunan kualitas hidup masyarakat. Salah satu program yang sudah berjalan guna membantu masyarakat miskin khususnya di Jawa Barat yaitu program berbasis keluarga, salah satunya adalah Beras Miskin atau Raskin. Tujuan program ini untuk mengurangi beban pengeluaran rumah tangga sasaran serta meningkatkan ketahanan pangan rumah tangga sasaran. Namun terdapat ketidakselarasan antara proporsi penerima raskin dengan status kesejahteraan rumah tangga miskin. Dengan adanya permasalahan ini, maka diperlukan suatu klasifikasi agar program tersebut diterima oleh rumah tangga sasaran yang tepat. Variabel yang digunakan untuk pengklasifikasian pada penelitian ini didasarkan pada keadaan demografi maupun keadaan sosial ekonomi rumah tangga miskin Jawa Barat. Variabel-variabel tersebut memiliki skala pengukuran kategorik dan kontinu, sehingga metode statistika yang digunakan adalah teknik klasifikasi data mining dengan algoritma Naive Bayes Classifier. Dengan menggunakan algoritma Naive Bayes Classifier pada penelitian ini didapatkan tingkat akurasi sebesar 87,79 persen. 

Institution Info

Universitas Padjadjaran