Abstract :
Penelitian yang berjudul Stock Selection Skill dan Market Timing Ability Reksa Dana Saham di Indonesia ini memiliki tujuan untuk menganalisis kinerja manajer investasi reksa dana saham berdasarkan kemampuan memilih saham (stock selection skill) dan kemampuan memilih waktu untuk melakukan pembelian atau penjualan sekuritas dalam portofolio (market timing ability), serta korelasinya. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi tujuh belas reksa dana saham selama periode 1 Januari 2007 hingga 31 Desember 2012. Model regresi yang dipakai untuk stock selection skill adalah model Jensen Alpha, sedangkan model regresi yang dipakai untuk market timing ability adalah model Treynor-Mazuy dan Henriksson-Merton.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya ada satu reksa dana saham yang memiliki stock selection skill. Kemudian dengan metode Treynor-Mazuy, diperoleh empat manajer investasi reksa dana saham telah memiliki market timing ability. Dengan metode Henriksson-Merton, diperoleh enam manajer investasi reksa dana saham memiliki market timing ability. Secara keseluruhan, tidak terdapat manajer investasi yang memiliki stock selection skill dan market timing ability secara bersamaan. Korelasi antara stock selection skill dan market timing ability bernilai negatif yang artinya kedua kemampuan ini memiliki sifat yang berlawanan.