DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KESULITAN BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN SISWA KELAS V SDN 060937 MEDAN JOHOR TAHUN AJARAN 2019/2020
Total View This Week39
Institusion
Universitas Quality
Author
PURBA, MARTHA MIDAWATI BR, 1605030219
Subject
510 Mathematics 
Datestamp
2020-03-10 08:59:19 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan belajar, kesulitan belajar, dan faktor penyebab kesulitan belajar matematika pada materi pecahan campuran operasi penjumlahan dan pengurangan penyebut berbeda. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di SDN 060937 Medan Johor.Sebagai populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN 060937 Medan Johor dan sekaligus sebagai sampel dalam penelitian.Kemudian teknik pengumpul data yang digunakan adalah tes, angket, dan wawancara.Teknik analisis data adalah persentase dan rata-rata. Berdasarkan analisis data diperoleh; (1) kemampuan menghitung pecahan campuran operasi penjumlahan dan pengurangan penyebut berbeda siswa kelas V SDN 060937 Medan Johor diperoleh rata-rata 38,73 itu termasuk pada kriteria rendah, (2) kesulitan yang dilakukan siswa, yaitu kesulitan dalam keterampilan menjawab soal matematika materi pecahan campuran operasi penjumlahan dan pengurangan penyebut berbeda, dan (3) faktor penyebab kesulitan siswa belajar matematika materi pecahan campuran operasi penjumlahan dan pengurangan penyebut berbeda adalah faktor anak didik, faktor sekolah, faktor keluarga, dan faktor lingkungan dengan kriteria sedang. 
Institution Info

Universitas Quality