DETAIL DOCUMENT
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN PADA PELAJARAN SAINS DI KELAS V SD NEGERI 106805 MANUNGGAL KEC. LABUHAN DELI TAHUN PELAJARAN 2017/2018
Total View This Week16
Institusion
Universitas Quality
Author
BAGARIANG, KASTINASARI, 1605030144
Subject
507 Education, Research 
Datestamp
2020-06-15 07:03:41 
Abstract :
tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui permasalahan rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran sains di SD Negeri 106805 Manunggal. Siswa tidak berani mengajukan pertanyaan, dan tidak berani mengemukakan pendapat selama kegiatan pembelajaran, hal ini terjadi karena suasana pembelajaran sering membuat siswa merasa jenuh. Oleh karena itu, guru berupaya untuk memilih metode yang bervariasi sebagai metode dalam pembelajaran agar tercipta suasana memperoleh data tentang persiapan guru merancang rencana pembelajaran, dan peningkatan hasil belajar siswa serta faktor pendukung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Penelitian dilakukan dua siklus, satu siklus dilakukan sebanyak dua kali indakan penelitian. Subjek penelitian adalah kelas V Sebanyak 39 orang, dilaksanakan pada semester ganjilTahunPelajaran 2017/2018. Teknik pengumpulan data antara lain dengan lembar observasi dan lembar tes selama tindakan dan dokumentasi kegiatan pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan: penggunaan metode eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran sains, jumlah siswa yang mencapai ketuntasan belajar dari tes awal yaitu 6 dari 39 siswa ( 15,4%) dengan rata- rata nilai 52,9. Hasil analisis data pada siklus I setelah menggunakan metode eksperimen menunjukkan jumlah siswa mencapai peningkatan belajar adalah 19 dari 39 siswa ( 48,7%) dengan rata- rata nilai 63,1. Hasil analisis data terakhir siklus II dengan metode pembelajaran yang sama diperoleh jumlah siswa yang mencapai peningkatan belajaran yaitu 34 dari 39 siswa ( 87,2%) dengan rata- rata 77,4. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Saran yang diajukan yaitu guru dapat menerapkan metode eksperimen sebagai alternatif dalam pembelajaran dan selalu membuat latihan dan tes yang bertujuan lebih melatih siswa untuk meningkatkan hasil belajar siswa. 
Institution Info

Universitas Quality