DETAIL DOCUMENT
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATA PELAJARAN PKN DI KELAS V SD NEGERI 068003 KAYU MANIS SIMALINGKAR TAHUN AJARAN 2017/2018
Total View This Week19
Institusion
Universitas Quality
Author
SAGALA, IFYEN MEYSEFA, 1405030036
Subject
371.8 Students 
Datestamp
2020-07-03 06:53:51 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran dan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran STAD pada mata pelajaran PKn materi Kebebasan Berorganisasi di kelas V SD Negeri 068003 Kayu Manis P.Simalingkar Tahun Pelajaran 2017/2018. Penelitian dilaksanakan di SD Negeri 068003 Kayu Manis P.Simalingkar dengan objek penelitian kelas V berjumlah 25 orang. Objek penelitian ini adalah model pembelajaran STAD. Alat pengumpulandata yaitu lembar observasi guru dan lembar observasi siswa dan tes. Berdasarkan analisis data yang diperoleh dari hasil pelaksanaan pembelajaran aktivitas guru menngkat yaitu siklus I dengan nilai 58% menjadi 71% II dan aktivitas siswa siklus 1 dengan nilai 64% menjadi 84% di siklus II. Ketuntasan individual telah mencapai KKM dengan nilai 65, ketuntasan klasikal meningkat siklus I 36% menjadi 88% di siklus II. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelaksaan pembelajaran berkategori baik da hasil belajar siswa meningkat setelah menggunakan model pembelajaran STAD pada mata pelajaran PKn materi Kebebasan Berorganisasi di kelas V SD Negeri 068003 Kayu Manis P.Simalingkar tahun pelajaran 2017/2018. 
Institution Info

Universitas Quality